Tingkatkan Pengawasan Kepada Anak, Kapolsek Sukaresmi Sambangi Guru Sekolah

    Tingkatkan Pengawasan Kepada Anak, Kapolsek Sukaresmi Sambangi Guru Sekolah

    Polsek Sukaresmi-Polres Cianjur, Polda Jabar - Guna menciptakan sinergitas kemitraan dengan seluruh Instansi pemerintahan sekaligus menjaga kondusifitas Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Sukaresmi, Kapolsek Sukaresmi melaksanakan sambang dan silaturahmi dengan Instansi yang ada di wilayah Hukum Polsek Sukaresmi.
    Dalam kesempatan sambang dan silaturahmi itu, sekaligus menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas serta koordinasi terkait situasi keamanan dan ketertiban masyarakat utamanya di lingkungan Sekolah.

    Kapolres Cianjur AKBP Aszhari Kurniawan melalui Kapolsek Sukaresmi AKP Sudarsono S.Pd. menjelaskan, agar Kepala Sekolah dapat berperan aktif dan mengajak para siswa dan siswi serta guru-guru untuk bersama-sama menjaga dan memelihara lingkungan yang aman, nyaman dan kondusif serta selalu mengingatkan tentang bahaya Narkoba dan untuk tertib saat berlalu lintas di jalan raya.

    “Saya sangat berharap kepada Kepala Sekolah dan guru-guru menginformasikan kepada Polsek Sukaresmi atau Bhabinkamtibmas apabila terjadi suatu permasalahan di lingkungan sekolah yang menyangkut tindak pidana atau kriminal sehingga permasalahan tersebut dapat segera terselesaikan dengan baik, ”ujarnya

    polres cianjur
    Cianjur

    Cianjur

    Artikel Sebelumnya

    Personil Polsek Takokak Polres Cianjur Lakukan...

    Artikel Berikutnya

    Kanit Samapta Polsek Takokak Polres Cianjur...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?
    Hendri Kampai: Kelulusan Bahlil adalah Inspirasi Suatu Pencapaian
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
    Pangdam Iskandar Muda Mayjen TNI Niko Fahrizal Ber Api-api Ucapkan HUT Brimob ke 79

    Ikuti Kami