Polres Cianjur - Senin, 2 September 2024 – Bhabinkamtibmas Polsek Tanggeung, AIPTU Harun Al Karim, melaksanakan kegiatan silaturahmi, Door-to-Door Service (DDS), dan cooling system di Kantor Desa Pusakajaya, Kecamatan Pasirkuda, Kabupaten Cianjur, pada Senin pagi. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara kepolisian dengan aparat kecamatan serta perangkat desa setempat.
Dimulai pada pukul 09.00 WIB, kegiatan ini mencakup diskusi langsung antara AIPTU Harun Al Karim dengan aparat desa mengenai isu-isu keamanan dan ketertiban masyarakat. Selain itu, AIPTU Harun Al Karim juga menyampaikan informasi terkait tugas dan tanggung jawab Bhabinkamtibmas dalam menjaga keamanan serta menyosialisasikan program-program kepolisian yang relevan dengan kebutuhan masyarakat.
Kapolsek Tanggeung, AKP H. Dedi Suryaman, S.H., menegaskan pentingnya kegiatan ini sebagai bagian dari upaya peningkatan koordinasi dan kerja sama antara kepolisian dan pemerintah desa. "Kegiatan ini merupakan salah satu wujud komitmen kami dalam membangun sinergi yang solid dengan semua elemen masyarakat, khususnya dalam menjaga keamanan dan ketertiban di tingkat desa, " ujar AKP Dedi Suryaman.
Kapolres Cianjur, AKBP Rohman Yonki Dilatha, S.I.K., M.Si., M.H., melalui Kapolsek Tanggeung, menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan kegiatan ini. "Kegiatan seperti ini sangat penting untuk mendekatkan hubungan antara kepolisian dan masyarakat. Kami berharap kegiatan ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat yang maksimal bagi masyarakat, " kata Kapolres.
Kegiatan berakhir dengan penyerahan simbolis bantuan dari Polsek Tanggeung kepada perangkat desa, yang diharapkan dapat mendukung aktivitas desa serta memperkuat keamanan wilayah setempat.