Bhabinkamtibmas Polsek Sukanagara Jalin Silaturahmi dengan Tokoh Masyarakat Desa Sukajembar

    Bhabinkamtibmas Polsek Sukanagara Jalin Silaturahmi dengan Tokoh Masyarakat Desa Sukajembar

    Polres Cianjur -  Untuk memperkuat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Sukanagara, Bripka Sansan Permana, S.H., melaksanakan kegiatan anjangsana dan silaturahmi dengan tokoh masyarakat Desa Sukajembar, Kecamatan Sukanagara, pada Minggu, 22 September 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan komunikasi dan koordinasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.

    Dalam pertemuan tersebut, Bripka Sansan Permana membahas berbagai isu terkait keamanan desa dan peran aktif masyarakat dalam menjaga kamtibmas. Selain itu, ia juga mengajak para tokoh masyarakat untuk berperan sebagai perantara dalam menyampaikan informasi penting dari warga ke pihak kepolisian.

    Kapolres Cianjur, AKBP Rohman Yonki Dilatha, S.I.K., M.Si., M.H., melalui Kapolsek Sukanagara, IPTU Dedi, mengapresiasi inisiatif ini dan mendorong seluruh anggota Bhabinkamtibmas untuk terus melakukan kegiatan serupa. "Silaturahmi dengan tokoh masyarakat adalah bagian penting dari tugas Bhabinkamtibmas, agar sinergi antara polisi dan masyarakat semakin erat, " jelas Kapolsek Sukanagara.

    "Kegiatan silaturahmi ini bertujuan untuk memperkuat hubungan antara kepolisian dan masyarakat serta meningkatkan kerjasama dalam menjaga kamtibmas. Kami berharap tokoh masyarakat dapat menjadi penghubung dalam menyampaikan aspirasi warga kepada pihak kepolisian, " ujar Bripka Sansan Permana, S.H., Bhabinkamtibmas Polsek Sukanagara.

     

    polres cianjur
    Cianjur

    Cianjur

    Artikel Sebelumnya

    Polres Cianjur Amankan 15 Pelaku Geng Motor...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Bojongpicung Gelar Patroli Presisi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Film Pendek dan Animasi Karya Siswa SMK Budi Luhur Siap Menghiasi Layar Bioskop dalam Rilis Perdana!
    POLDA JABAR BERHASIL UNGKAP KASUS BAHAN POKOK PENTING (BAPOKTING)
    Hendri Kampai: Kabinet Merah Putih, Kembali Jadi Indonesia
    Hendri Kampai: Penutur Terbanyak, Bahasa Jawa dan Sunda Layak Jadi Bahasa Nasional

    Ikuti Kami